Jumat, 10 Desember 2010




Jakarta - Aksi demonstrasi memperingati Hari Anti Korupsi di depan kantor KPK makin memanas. Jumlah massa juga bertambah setelah massa Front Anti Korupsi Indonesia (Fraksi) turut bergabung dengan massa Front Persatuan Mahasiswa. 4 Orang ditahan karena melakukan aksi provokatif.
,
Pantauan detikcom, sekitar 100 anggota Fraksi tiba di Gedung KPK, Jl HR Rasuna Said, Jaksel, sekitar pukul 14.15 WIB, Kamis (9/12/2010). Mereka langsung berbaur dengan massa aksi yang telah tiba sebelumnya. Total massa diperkirakan sebanyak 250-an demonstran.

Saat tengah asyik berdemo,  dua demonstran berusaha memanjat tiang bendara yang ada di halaman gedung KPK. Polisi melarangnya dan mengamankan mereka.

Kericuhan terjadi ketika rekan para demonstran berusaha untuk menahan polisi yang hendak mengamankan dua orang pendemo tersebut.

Polisi juga mengamankan seorang pendemo yang kedapatan akan melempari kantor KPK dengan sebongkah batu. Seorang demonstran yang membakar replika keranda juga turut diamankan kepolisian di Gedung Jasa Raharja, samping kantor KPK.

Akibat tumpleknya demonstran, jalur lambat di Jl HR Rasuna Said ditutup. Pengguna motor dan mobil yang melintas di depan Gedung KPK dialihkan ke jalur cepat. (ahy/nrl)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar